Kamis, 28 Januari 2016

Tips Membersihkan Sepatu Kulit



1. Cari tahu apakah sepatu menggunakan kulit jadi (finished) atau bukan

Anda dapat melihat keterangan yang tertera di label sepatu atau di kotaknya. Sepatu kulit sintetis membutuhkan perawatan yang berbeda dengan yang berbahan kulit asli. Sebagian besar sepatu kulit terbuat dari kulit asli.

2. Hilangkan lapisan debu dan kotoran dengan sikat yang lembut

Gosok sikat pada permukaan sepatu sampai kotoran mengendur.

3. Gosok dengan lap kering yang bersih di permukaan sepatu kulit

4. Beri kain lap sedikit air

Gosok pada permukaan sepatu yang berserat. Hanya lakukan hal ini pada sepatu berbahan kulit asli. Bersihkan bahan kulit sintetis dengan sabun khusus kulit. Sabun jenis ini tersedia di banyak toko sandal dan sepatu. Beri sedikit air pada kain lap, oleskan sabun ke atasnya dan gosok hingga berbusa. Gunakan busa pada permukaan sepatu, sambil menggosok nya perlahan. Bilas busa hingga bersih. Biarkan bagian dalam sepatu kering seluruhnya.

5. Biarkan kulit kering seluruhnya, dengan meletakkan bagian dalamnya di tempat terbuka

Jangan letakkan sepatu di dekat pemanas atau di bawah paparan sinar matahari. Kedua hal tersebut dapat menyebabkan retakan dan warna menjadi luntur.

6. Rawat bahan kulit tersebut

Gunakan krim semir yang warnanya sama dengan sepatu. Jika Anda tengah membersihkan bahan   kulit asli. Semir sepatu khusus kulit tersedia di berbagai toko sepatu. Gunakan krim tersebut dengan selembar kain yang lembut. Biarkan selama beberapa menit, lalu sikat sampai mengilap dengan kain atau sikat yang lembut. Tambahkan beberapa tetes air pada kain lap agar mengkilap.

Gunakan minyak seperti minyak cerpelai (mink oil) untuk bahan kulit sintetis. Hal ini akan membantu mengawetkan kulit. Gunakan dengan kain lap. Gosok dengan lap bersih.

7. Simpan sepatu kulit di luar kotak

Beri waktu satu hari sebelum digunakan agar sepatu kering terlebih dahulu. Dengan cara ini, sepatu akan menjadi lebih awet.





Sumber: http://id.wikihow.com/